December 12, 2019

Daan Mogot City Apartemen Mewah Seharga 600 Jutaan di Jakarta

Tinggal di sebuah apartemen saat ini sudah menjadi kebutuhan utama, apalagi bagi mereka masyarakat urban perkotaan yang menginginkan hidup nyaman dan praktis. Jika saat ini Anda berminat untuk membeli apartemen, tidak ada salahnya jika melirik apartemen Daan Mogot City (Damoci), apartemen ini menjadi salah satu hunian vertikal megah yang berada di koridor Daan Mogot, Jakarta Barat.     

Daan Mogot City di bangun di Jalan Desa Semanan KM 16, Semanan, Kalideres, Jakarta Barat. Apartemen tersebut dibangun dengan konsep mixed use atau kawasan terpadu yang dikembangkan di atas lahan seluas 16 hektar. Nantinya di sana dibangun 30 tower apartemen, mall seluas 4 hektar, sekolah bertaraf internasional serta beragam fasilitas menarik. Untuk tahap pertama pengembangan, pihak developer kini tengah membangun 4 tower apartemen, yakni  tower Albatros, Blue Jay, Canary dan Dove. Keempat tower ini rencananya akan diserahterimakan pada Maret 2020. 

Apartemen ini dibangun dengan desain yang mewah dan berkelas dimana pada bagian depan atau fasad apartemen dibuat full glass. Layout unit Damoci juga dibuat dengan konsep minimalis namun tetap nyaman untuk ditinggali. Sementara untuk harganya sendiri satu unit apartemen dijual seharga Rp 600 jutaan untuk tipe terkecil (studio) dengan status legalitas adalah strata title (HGB murni).       

Tidak hanya itu apartemen ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas lengkap mulai dari kolam renang, gym, outdoor area, taman, jogging track, bicycle track, tennis court, tempat bermain anak, lapangan tenis, lapangan basket, sky lounge, commercial area, mall dengan luas 4 hektar fiber optic, intercom video, secure card access, multi layer security, high quality school hingga klinik kesehatan. 

Bisa dibilang, lokasi apartemen Daan Mogot City sangat strategis karena menghubungkan dua provinsi yang berbeda, yakni Jakarta dan Tangerang. Akses menuju apartemen ini pun sangat mudah dicapai, baik menggunakan kendaraan pribadi atau umum. 

Bagi mereka yang ingin menggunakan kendaraan umum bisa menggunakan TransJakarta menuju arah Kalideres kemudian turun di Halte Transjakarta Pesakih, dari sana kemudian bisa melanjutkan dengan jalan kaki. Namun, jika Anda berencana menggunakan kereta bisa turun di Stasiun Kalideres kemudian melanjutkan perjalanan dengan naik angkot KWK B04 jurusan Cengkareng-Kalideres dan turun di perempatan pasar Hipli Semanan, dari sana dapat melanjutkan perjalanan dengan jalan kaki 600 meter ke arah apartemen. Sementara bagi Anda yang ingin menggunakan kendaraan pribadi bisa melalui tol JORR dan keluar di pintu tol Cengkareng.       

 

Lihat Brosur

Isi detail kontak di sini agar kami bisa mengirimkan info ekslusif untuk Anda.
Contact Agent